Disperindag Kabupaten Tangerang Periksa Takaran SPBU Jelang Mudik Lebaran

- 28 Maret 2024, 19:45 WIB
Disperindag Kabupaten Tangerang melakukan pengecekan akurasi alat ukur BBM di SPBU pada Kamis, 28 Maret 2024.
Disperindag Kabupaten Tangerang melakukan pengecekan akurasi alat ukur BBM di SPBU pada Kamis, 28 Maret 2024. /Pikiran Rakyat Tangerang Kota/Dok. Pemkab Tangerang

Tangerang, PRMN - Menjelang musim mudik Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Tangerang melakukan pengecekan akurasi alat ukur bahan bakar minyak (BBM) di sejumlah SPBU. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa alat ukur pengisian BBM berfungsi secara akurat.

Kepala Bidang Kemetrologian pada Disperindag Kabupaten Tangerang Irwan Hengki menyatakan pengecekan alat ukur di SPBU dilakukan di beberapa jalur mudik lebaran di Kabupaten Tangerang. "Ini kami lakukan untuk memastikan keakuratan alat ukur di SPBU, sehingga masyarakat dapat melakukan pengisian BBM tanpa ragu akan adanya ketidaksesuaian takaran," ujar Irwan saat melakukan pengawasan di SPBU Balaraja pada Kamis, 28 Maret 2024.

Irwan menegaskan proses pengecekan dilakukan dengan mengukur alat ukur takar timbang di SPBU untuk memastikan keakuratannya. Hal ini bertujuan agar setiap pembelian BBM sesuai dengan takarannya, di mana satu liter harus sesuai dengan satu liter. “Selain melakukan pengawasan terhadap akurasi alat ukur, kami juga memastikan ketersediaan stok BBM di Kabupaten Tangerang agar aman menjelang arus mudik lebaran,” jelasnya.

Irwan berharap dengan adanya pengecekan rutin terhadap alat ukur di SPBU, konsumen dapat terlindungi dari kejadian yang tidak diinginkan. Mengingat antusiasme masyarakat dalam menggunakan kendaraan pribadi saat mudik lebaran cukup tinggi, ia mengingatkan bahwa kasus-kasus yang ditemukan perlu dilaporkan ke Bidang Metrologi Disperindag Kabupaten Tangerang.

"Diharapkan bagi pemudik untuk lebih berhati-hati di jalan, semoga perjalanan mudik lebaran kali ini dilimpahi berkah," tambahnya.***

Editor: Baha Sugara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x